Rabu, 29 Juli 2015

Tentang UMM

Universitas Muhammadiyah Malang

Kampus 3 UMM
Sumber: disini

Universitas Muhammadiyah Malang atau yang biasa disingkat UMM adalah salah satu perguruan tinggi swasta favorit yang ada di Malang. UMM adalah perguruan tinggi terakreditasi "A" dengan
nomor SK: 074/SK/BAN-PT/Ak-IV/PT/II/2013, yang berpusat di kampus 3 terpadu Universitas Muhammadiyah Malang,
Jalan Raya Tlogomas 246 kota Malang, Jawa Timur. Universitas yang berdiri sejak tahun 1964 ini berinduk pada organisasi Muhammadiyah dan merupakan perguruan tinggi Muhammadiyah terbesar di Jawa Timur. UMM termasuk jajaran PTS terkemuka di Indonesia bersama UII dan UMY. Oleh karena didominasi dinding berwarna putih, UMM di juluki sebagai Kampus Putih.
Sekarang ini UMM memiliki 3 lokasi kampus, yaitu kampus 1 di jalan Bandung No:1 Malang, kampus 2 di jalan Bendungan Sutami 188A Malang, dan kampus 3 di jalan Raya Tlogomas No: 246 Malang.
Universitas Muhammadiyah Malang saat ini memiliki 10 fakultas diantaranya adalah Fakultas Agama Islam, Fakultas Hukum, Fakultas Ilmu Sosial dan Politik, Fakultas Keguruan dan llmu Pendidikan, Fakultas Psikologi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Fakultas Ilmu Kesehatan, Fakultas Kedokteran, Fakultas Pertanian dan Peternakan, dan Fakultas Teknik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar